Rabu, 30 April 2014

Instalasi OPEN ERP


     OpenERP adalah aplikasi bisnis lengkap yang dikembangkan sejak tahun 2005 di Belgia oleh Fabien Pinckaers. OpenERP merupakan Open-Source Enterprise Resource Planning (ERP) yang dikembangkan, disupport dan dikelola oleh OpenERP S.A dimana Fabien duduk sebagai CEO. Fabien memiliki visi bahwa aplikasi Open-Source merupakan cara yang lebih baik untuk memenuhi keinginan customer baik perusahaan kecil, menengah, hingga atas , baik perusahaan manufaktur ataupun jasa.

     OpenERP berkomitmen pada model bisnis Open-Source dibawah lisensi AGPL (Affero General Public License). Sehingga dengan tidak adanya biaya lisensi membuat OpenERP sangat terjangkau jika dibandingkan dengan sistem ERP yang lain, seperti SAP ERP, ORACLE E-BUSINESS SUITE, MICROSOFT DYNAMICS, NETSUITE, ADEMPIERE, COMPIERE, OFBIZ, OPENBRAVO, dan software ERP yang lain.

       OpenERP saat ini sudah memiliki lebih dari 400 partner yang membantu customer dalam pengimplementasian sistem di lebih dari 80 negara. Memiliki komunitas dengan 1500 individu yang berkontribusi meningkatkan kualitas OpenERP, antara lain dengan membuat modul-modul dan add-ons. Saat ini sudah tersedia lebih dari 1000 modul yang bisa digunakan secara cuma-cuma.

Tujuan dari model bisnis OpenERP adalah:

1, Membuat aplikasi bisnis yang terjangkau bagi setiap orang 
2. Menciptakan lebih banyak nilai tambah kepada customer 
3. Menciptakan lebih banyak nilai tambah kepada partner dan komunitas 
4. Membuat model yang sustainable untuk pengembangan bisnis
 
    OpenERP dapat dengan mudah diintegrasikan dengan aplikasi E-Commerce Open-Source populer seperti Magento dan PrestaShop, sehingga perusahaan dapat memberikan akses kepada pelanggan maupun distributor untuk membuat dan mengatur pesanan (Sales Order) dan juga tracking terhadap status order mereka.
           
     Open ERP mencakup modul dan fitur berikut :
  • Sales Management
  • Purchase Management
  • Customer Relationship Management
  • Project Management
  • Warehouse Management
  • Manufacturing
  • Accounting & Finance
  • Content Management
  • E-commerce
  • Asset Management
  • Human Resource Management
  • Fleet Management
  • Event Management
  • Social Network
  • Point of Sale
  • Knowledge and Document Management
  • Calender
  • Expense Management
  • Time Tracking
  • Employee Appraisals
  • Manufacturing Resource Planing
  • Portal
  • Employee Directory
  • Address Book
  • Recruitment Process
  • Payroll Management
Versi terbaru dari Open ERP sebagian besar diimplementasikan sebagai aplikasi web. Open ERP termasuk server/web server yang berfokus pada logika bisnis ERP, menyimpan data dengan menggunakan database, dan web client untuk akses web browser. Server dan logika bisnis Open ERP ditulis dengan bahasa pemrogaman Python. Web Client ditulis dalam JavaScript.
OpenERP dibangun menggunakan teknologi framework Open Object yang memiliki kekuatan arsitektur MVC (Model View Controller), Workflow atau AlurKerja Proses yang fleksibel, GUI yang dinamis, antarmuka XML-RPC dan sistem pelaporan yang dapat dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan.

Modul 
Fitur bisnis tersebut akan di susun dalam modul. Modul adalah folder dengan struktur yang telah ditetapkan yang berisi kode Python dan file XML. Sebuah modul menjelaskan mengenai struktur data, form, laporan, menu, prosedur, alur kerja dll. Modul juga dapat mengandung komponen web yang di tulis dengan JavaScript. 

Database
Open ERP menggunanakan PostgreSQL sebagai managemen database sistem.



Untuk cara instalasi dapat di download di sini
 Tugas 6 .docx
Tugas 6 PDF

Untuk Video Tutorial dapat dilihat di sini
Video Install Open ERP


Sabtu, 19 April 2014

SIKLUS AKUNTANSI

Siklus Akuntansi adalah suatu proses penyediaan laporan keuangan perusahaan untuk suatu periode waktu tertentu. Siklus ini dimulai dari terjadinya transaksi, sampai penyiapan laporan keuangan pada akhir suatu periode.
Apabila digambarkan, siklus akuntansi dapat dinyatakan sebagai berikut :

Transaksi Usaha
Transaksi usaha adalah kejadian yang dapat mempengaruhi posisi keuangan dari suatu badan usaha dan juga sebagai hal yang wajay di catat. Transaksi biasanya dibutikan dengan adanya suatu dokumen.

Pembuatan Bukti Asli
Suatu transaksi baru dikatakan sah/benar bila didukung dengan bukti yang sah. Semua transaksi baik yang terjadi rutin atau tidak merupakan bahan untuk menyusun laporan keuangan dengan jalan mencatat dan mengolah transaksi itu lebih lanjut. Bukti asli yang dapat mendukung antara lain : kwitansi, faktur dan bentuk lainnya.

Pencatatan dalam Buku Harian (Jurnal)
Transaksi dicatat pertama kali yang disebut Buku Harian (Jurnal). Jurnal adalah suatu catatn kronologis dari transaksi entitas. Setiap jurnal memberikan informasi seperti tanggal,Nama transaksi,Debit, Kredit. Dalam Proses pencatatannya ada lima langkah yaitu:
  • Mengidentifikasi transaksi dari dokumen sumbernya
  • Menentukan setiap perkiraan yang dipengaruhi oleh transaksi tersebut dan mengklasifikasikan berdasarkan jenisnya
  • Menetapkan apakah perkiraan itu mengalami penambahan atau pengurangan
  • Menetapkan apakah harus menddebit atau mengkredit
  • Memasukkan ke dalam jurnal
Pencatatan ke Buku besar dan buku tambahan 1
a. Buku besar
Untuk Memudahkan menyusun informasi yang akan diberikan kepada pihak - pihak yang memerlukannya terutama pimpinan perusahaan maka perkiraan - perkiraan yang sudah dihimpun dalam buku harian tersebut harus pula dipisahkan atau digolongkan menurut jenisnya.

b. Buku tambahan 1
Beberapa perkiraan memerlukan penjelasan secara terperinci untuk mendukung pas neraca dan peprhitungan laba rugi. Pada perkiraan piutang diperlukan penjelasan kepada siapa kita berpiutang dan berupa saldo masing - masing langganan begitupun dengan saldo hutang.

Neraca Lajur Penyesuaian
Setelah seluruh transaksi selama periode dibukukan di buku besar, dihitung. Setiap saldo masing - masing perkiraan dapat perkiraan akan memiliki saldo debit, kredit, nol. Neraca saldo adalah suatu daftar dari saldo - saldo perkiraan ini. Untuk itu diperlukan jurnal penyesuaian. Jurnal penyesuaian adalah ayat jurnal yang dibuat pada akhir periode untuk menempatkan pendapatan pada peiode dimana pendapatan tersebut dihasilkan dan beban pada beriode yang mana itu terjadi. Jurnal penyesuaian akan membuat pengukuran laba periode tersebut lenih akurat dan memperbaharui perkiraan aktiva dan kewajiban sehingga memiliki nilai sisa yang tepat bagi laporan keuangan.

Laporan Keuangan
Cara penyiapan laporan keuangan yang terbaik adalah mempersiapkan laporan laba rugi terlebih dahulu kemudian neraca. Elemen penting yang harus ada dalam laporan keuangan tersebut adalah nama perusahaan, nama laporan, tanggal atau periode.
a. Laporan laba rugi mencerminkan laba bersih atau kerugian bersih yang diperoleh dengan mengurangkan beban dari pendapatan.
b. Modal adalah dalam neraca, jadi nilai sisa akhir dalam laporan perubahan posisi keuangan akan dipindahkan ke dalam neraca

Jurnal Penutup
Jurnal penutup adalah ayat jurnal yang memindahkan nilai sisa pendapatan, beban dan pengambilan pribadi dari masing - masing perkiraan ke dalam perkiraan modal.

Neraca Saldo
Siklus akuntansi akan berakhir dengan neraca saldo setelah penutupan. Neraca saldo setelah penutupan adalah penguian terakhir mengenai ketepatan penjurnalan dan pemindah bukuan ayat jurnal penyesuaian dan penutupan.

Salah satu perusahaan yang menggunakan siklus akuntansi adalah PT BERKAH. PT Berkah adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang usaha jual beli peralatan kesehatan (oxone dan accu-check). Sebagai distributor tunggal, perusahaan tersebut membeli barang dagangannya secara kredit dari beberapa importir jakarta (PT. Nusa Persada, PT. Cipta Pesona, PT. Mekar Nusa Dua), dan menjualnya secara kredit ke beberapa toko di jakarta (Toko Alex, Toko Baru, Toko Dita, dan toko Contoh). Perusahaan juga melayani penjualan tunai secara eceran dengan harga khusus.
Untuk pencatatan transaksinya dapat dilihat di Lampiran

Selasa, 01 April 2014

TUGAS 1 ERP

Enterprise Resource Planning merupakan suatu sistem informasi yang diperuntukkan bagi perusahan manufaktur maupun jasa yang berperan mengintegrasikan dan mengotomasikan proses bisnis yang berhubungan dengan aspek operasi,produksi maupun distribusi di perusahaan bersangkutan. Oleh sebab itu, untuk setiap perusahaan diperlukan sistem tersebut untuk memudahkan dalam pengoperasian dan pekerjaan.

Link sistem ERP perusahaan